Ketua Persit KCK Cabang XXIX Kodim 0709/Kebumen Berikan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Dalam Rangka TMMD Reguler Ke-116

    Ketua Persit KCK Cabang XXIX Kodim 0709/Kebumen Berikan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Dalam Rangka TMMD Reguler Ke-116
    Ketua Persit KCK Cabang XXIX Kodim 0709/Kebumen Berikan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Dalam Rangka TMMD Reguler Ke-116

    KEBUMEN - Ketua Persit Kartika Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXIX Kodim 0709/Kebumen Ny. Lindawaty Ardianta beserta Ibu pengurus Persit  memberikan bantuan sosial 50 paket Sembako kepada masyarakat yang kurang mampu Desa Pejengkolan dalam rangka Bhakti Sosial Program TMMD reguler ke-116 Kodim 0709/Kebumen di Balai desa Pejengkolan Kecamatan Padureso Kabupaten Kebumen, Rabu, (31/05/2023).

    Turut Hadir pada kegiatan pemberian bantuan sosial sembako, Bupati Kebumen H. Arif Sugiyanto S.H, Katim Wasev PJO TMMD Brigjen TNI Supriyanto, Kapok Sahli Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Budi Kusworo, Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD Ke-116 Kodim 0709/Kebumen Letkol Czi Ardianta Purwandhana S.Hub.Int, M.Han., Wakapolres Kebumen Kompol Bhakti Khautsar Ali S.sos SIK., M.H., Ketua Persit KCK Cabang XXIX Kodim 0709/Kebumen Ny. Lindawaty Ardianta beserta pengurus Persit, Para Danramil dan Perwira Staf Kodim 0709/Kebumen, Forkompimcam Kecamatan Padureso, Kepala Desa Pejengkolan Ibu Muslimah, Ketua DPC persatauan ahli teknologi laboratorum medik indonesia (PATELKI) Kebumen Muhamamd Taufin Muttakin, serta masyarakat Desa Pejengkolan.

    Kegiatan pemberian bantuan sosial sembako kepada masyarakat Desa Pejengkolan yang kurang mampu dalam tangka TMMD Reguler ke-116 Kodim 0709/Kebumen, berupa 50 paket sembako dari Persit Kartika Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXIX Kodim 0709/Kebumen, 50 paket Sembako dari PATELKI Kebumen, serta pemberian 50 perlengkapan alat tulis kepada anak-anak sekolah Desa pejengkolan dari Baznas Kebumen. Selain kegiatan pemberian bantuan sembako juga di selenggarakan kegiatan cek kesehatan gratis dan pengobatan masal gratis.

    Di sela-sela kegiatan pemberian sembako bantuan sosial Ketua Persit Kartika Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXIX Kodim 0709/Kebumen Ny. Lindawaty Ardianta mengatakan, "Pemberian bantuan sosial sembako kepada masyarakat kurang mampu dalam rangka bhakti sosialProgram TMMD Reguler ke - 116 merupakan wujud kepedulian Persit KCK Cabang Kodim 0709/Kebumen kepada masyarakat yang kurang mampu di desa Pejengkolan, " Ucapnya.

    Lebih lanjut Ketua Persit Kartika Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXIX Kodim 0709/Kebumen mengatakan, "Melalui kegiatan berbagi sembako yang kita lakukan ini, semoga dapat membantu meringankan beban hidup masyarakat yang kurang mampu, serta dapat memberikan banyak manfaat untuk masyarakat yang membutuhkan, " Ujarnya.

    Sementara ibu Prihatini warga Desa Pejengkolan penerima bantuan sosial sembako mengatakan, "Kami mengucapkan rasa terimakasih kepada Ibu Persit Kodim Kebumen yang telah memberikan bantuan sembako kepada kami dan bantuan ini sangat bermanfaat bagi keluarga kami, " Pungkasnya.

    Redaktur: Nur Faizin

    Sumber: Pendim 0709/Kebumen

    kebumen pendim0709
    nur faizin

    nur faizin

    Artikel Sebelumnya

    Program TMMD Reguler Ke-116 Kodim 0709/Kebumen...

    Artikel Berikutnya

    Ada Senda Gurau Dan Senyum Di Sela Pekerjaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Polri Lakukan Asistensi ke Polda Jateng 

    Ikuti Kami